Diduga Keracunan Belalang Bulus, Warga Paliyan Meninggal Dunia

oleh -21637 Dilihat
oleh
belalang
Sisa belalang olahan yang dimakan korban. (istimewa)

GUNUNGKIDUL, (KH), — Warga  Padukuhan Selorejo RT 003/RW 001, Sodo, Paliyan, Gunungkidul, Musri (53) meninggal dunia Senin (5/12/2022) dini hari. Dia diduga keracunan Belalang Bulus yang sebelumnya dimakan pada Sabtu, (3/12/2022) lalu.

Kapolsek Paliyan, AKP Solechan menyampaikan, mulanya korban bersama suami, Kisman (76) menunggu tanaman jagung di ladang Kalurahan Giring dari serangan monyet.

“Mereka menemukan dan menangkap beberapa ekor belalang untuk diolah. Korban memasak belalang hasil tangkapannya tersebut di gubuk. Selanjutnya sekira pukul 12.00 WIB korban dan suami memakan belalang tersebut,” terang kapolsek.

Korban memakan tiga ekor, sementara suaminya memakan 1 ekor saja. Sekira pukul 14.00 WIB korban mengalami mual dan mutah-mutah.

Setelah itu, sekitar pukul 16.00 WIB korban pulang ke rumah bersama suaminya. Karena gejala muntah-muntah tak kunjung reda pada pukul 20.00 WIB korban dan suaminya dibawa ke RSUD Wonosari.

“Korban dan suami mendapat perawatan medis. Dokter juga mengambil sample darah untuk dicek lab. Pada hari Minggu tanggal 4 Desember 2022 korban dan suami dibawa pulang oleh keluarga,” imbuh AKP Solechan.

Pada saat perawatan di rumah, sebagaimana keterangan pihak keluarga, korban dan suami masih sering muntah-muntah. Pihak keluarga berinisiatif memberi minum air kelapa muda hijau dan Pocari Sweat hingga habis 2 botol.

“Pada hari Senin sekitar pukul 03.05 WIB dini hari korban meninggal dunia,” tukas kapolsek. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar