WONOSARI, (KH)—Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul menggelar debat calon bupati dan calon wakil bupati putaran ketiga pada hari ini Selasa (01/12) pada pukul 19.00 WIB. Debat tersebut digelar di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan ditayangkan oleh salah saTu media televisi lokal Jogjakarta (Jogja Tv).
Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Gunungkidul, M Zaenuri Ikhsan menjelaskan, debat putaran ketiga dihadiri calon bupati beserta wakilnya tersebut dimulai pada waktu yang sama seperti sebelumnya yakni 19.00. Sementara untuk moderator, Zaenuri mengatakan pihaknya menunjuk Dr Ir Bakti Setyawan dari Unirvesitas Gadjah Mada.
“Tema yang diusung ialah tentang “Kesejahteraan Rakyat” ,kita berharap untuk debat kali ini waktu tidak molor seperti yang pertama,” ucapnya, Selasa (01/12).
Pada debat putaran pertama yang diselenggarakan oleh KPU di Bangsal Sewokoprojo, Wonosari dengan menghadirkan calon bupati, debat tersebut sempat molor hingga 20 menit dari jadwal yang direncanakan. Sementara pada debat kedua yang dihadiri calon wakil bupati tepat waktu lantaran debat digelar di studio. (Maria Dwianjani)