Benmus dan Endah Mendatangi Kediaman Badingah

oleh -3280 Dilihat
oleh
Ben-Mus beserta rombongan mengucapkan selamat kepada Ba-Im.
Ben-Mus beserta rombongan mengucapkan selamat kepada Ba-Im.
Ben-Mus beserta rombongan mengucapkan selamat kepada Ba-Im.

WONOSARI, (KH)–Pasangan Calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati yakni Benyamin Sudarmadi dan Mustangid (Ben-mus) serta Endah Subekti Kuntariningsih mendatangi kediaman Badingah di Purbosari, Wonosari. Kedatangan ini untuk mengucapkan selamat kepada Badingah-Immawan Wahyudi (Ba-Im), karena telah memenangkan perhitungan suara sementara dalam ajang Pilkada 2015.

Sang tuan rumah, Badingah menyambut kedatangan Benmus dan relawan dengan ramah dan nampak selalu tersenyum dari wajah yang berbingkai jilbab ungu. Ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila paslon Baim ataupun timses memiliki kesalahan, kekeliruan dalam tindakan atau tutur kata.

Badingah juga meminta dukungan kepada Benmus untuk turut mendukung program Baim, dalam melayani dan membangun Gunungkidul menjadi lebih baik. Kehadiran Benmus dan relawan diibaratkan Badingah sebagai sebuah agenda silaturahmi bersama sahabat lama.

“Pak Benyamin dan Mustangid merupakan paslon yang pertama kali datang ke sini untuk memberikan selamat, kalau dari paslon yang lain, mereka sudah semua [memberikan ucapan selamat], lewat sms dan telepon,” terang Badingah, Kamis (10/12).

Diajak diskusi lebih lanjut mengenai rencana ke depan apabila ia benar dilantik menjadi Bupati Gunungkidul, dengan tersipu Badingah mengungkapkan masih akan melanjutkan program yang sudah Ia canangkan dalam kampanyenya.

“Kita masih menunggu keputusan resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU). Tapi kan program kami sudah jelas, untuk awalnya nanti kami akan menjalankan tata kelola pemerintahan dan mengembangkan pariwisata serta geopark, yang sudah diakui secara internasional, ini tugas berat,” ungkapnya.

Walaupun hasil perhitungan masih terus berjalan dan masih belum ada pengumuman resmi dari KPU  Kabupaten Gunungkidul mengenai pemenang kursi Bupati, dalam agenda tersebut, Benmus mengapresiasi kemenangan Ba-Im yang memang berasal dari pilihan masyarakat Gunungkidul.

“Kami siap mendukung kepemimpinan Baim dan membantu pelaksanaan program Baim untuk membangun Gunungkidul. Dalam kesempatan ini kami juga meminta maaf apabila Ben-Mus dan relawan memiliki kesalahan apabila ada hal atau sikap yang tidak baik,” tuturnya.

Ketika diminta pendapatnya mengenai pelaksanaan Pilkada 2015, Benyamin yang datang dengan batik merah-nya itu menjelaskan, Pilkada telah terlaksana dengan baik, aman, damai. Saat pertanyaan dilanjutkan, apakah pihaknya akan kembali mencalonkan diri pada posisi yang sama dalam Pilkada berikutnya, Benyamin mengaku tidak bisa memberikan jawaban.

“Saya tidak bisa menjawabnya,” terangnya.

Ia hanya mengungkapkan bahwa ia akan tetap menjalankan aktivitas sosial seperti yang sebelumnya Ia lakukan di Gunungkidul bersama Ikatan Keluarga Gunungkidul (IKG), misalnya bedah rumah, menginap di rumah warga Gunungkidul, sunat massal hingga berbagi bantuan.

Sementara itu, Mustangid yang mendampingi Benyamin, juga tidak dapat mengungkapkan banyak hal mengenai rencana ke depan yang Ia miliki, apakah akan mencalonkan diri kembali di ajang Pilkada atau tidak.

“Belum berpikir dulu soal itu, mari kita sukseskan terlebih dahulu program Badingah,” jelasnya.

Cawabup dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P), Endah Subekti Kuntariningsih dan Badan Pemenangan Pemilu PDI P juga mendatangi kediaman Badingah beberapa waktu kemudian, meski tanpa kehadiran Djangkung Sudjarwadi.

Kedatangan Endah dan tim juga bermaksud mengucapkan selamat kepada cabup melalui perhitungan sementara telah mengantongi kemenangan mutlak di Gunungkidul itu. Tak jauh berbeda, mereka juga menyampaikan permohonan maaf apabila ada kesalahan dalam tutur kata atau perbuatan.

Disinggung mengenai agenda ke depan apabila Badingah yang kemudian ditetapkan menjadi Bupati, Endah mengaku tetap berada di jalan perjuangan untuk membangun Gunungkidul.

“Secara politik kabupaten dari DPC harus mendukung program-program pemerintah, dan dari rekan-rekan fraksi juga menjalankan fungsi kontrol kebijakan yang dijalankan oleh pemerintah,” paparnya.

Endah juga mengakui proses Pilkada 2015 telah berjalan dengan baik, santun, bersih, pihaknya juga sudah menjalankan segala upaya dan sosialisasi Pilkada kepada masyarakat dengan semaksimal mungkin. Namun hasil tetap Ia serahkan sepenuhnya kepada masyarakat. Di mana, suara rakyat sudah menentukan pilihannya sendiri. (Maria Dwi Anjani )

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar