Banjir Di Nglindur Kulon, Tagana Lakukan Penyedotan Menggunakan Mesin

oleh -566 Dilihat
oleh
Penyedotan genangan air hujan di Nglindur Kulon, Desa Nglindur, Girisubo dilakukan agar surut. (KH)

GIRISUBO, (KH)— Hujan lebat dengan durasi lama mengakibatkan banjir di Padukuhan Nglindur Kulon, Desa Nglindur, Kecamatan Girisubo, Minggu (08/03/2020). Banjir tersebut diakibatkan karena luweng setempat terkena sumbatan sehingga telaga yang menjadi tampungan meluap.

Anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Gunungkidul, Ndaru Haryo Suprobo menjelaskan, beberapa titik di wilayah Padukuhan Nglindur Kulon, Desa Nglindur, Kecamatan Girisubo terendam banjir selama 2 hari. Banjir tersebut sedalam satu meter atau setinggi perut orang dewasa.

“Genangan air atau banjir mengganggu aktivitas warga,” ujarnya.

Mendapatkan laporan Anggota Tagana, Relawan Komunitas Merangkul Bumi (Kombi) dan Relawan Muhammadiyah Disaster Menegement Center (MDMC) Gunungkidul kemudian berkoordinasi untuk melakukan assesment. Dengan menggunakan tangki air kemudian dilakukan penyedotan agar genangan air surut.

“Selain di wilayah Desa Nglindur banjir juga terjadi di wilayah Desa Pucung. Namun kondisi terparah berada di Padukuhan Nglindur Kulon,” katanya. (Kandar/R)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar