Asyiknya Menikmati Sensasi River Tubing Watu Tumpeng Playen

oleh -12550 Dilihat
oleh
Wisatawan mencoba sensai river tubing Watu Tumpeng Playen. KH/ Bara.
Wisatawan mencoba sensai river tubing Watu Tumpeng Playen. KH/ Bara.

PLAYEN, (KH),– Sungai Oya yang mengalir melalui wilayah Desa Getas, Kecamatan Playen dimanfaatkan oleh sekelompok pemuda dan masyarakat setempat menjadi destinasi wisata minat khusus. Hal tersebut membuat koleksi wahana permainan air di Gunungkidul semakin bertambah.

Oleh kelompok pengelola, rintisan wisata berbasis alam ini dinamai  River Tubing Watu Tumpeng. Penuturan ketua kelompok pengelola, Ismail, rencananya pelayanan pemanduan susur sungai akan dibuka minggu depan.

“Akses jalan sangat mudah dijangkau, jika dari Bantul dapat melalui Dlingo lalu menuju Playen. Jika dari Yogyakarta dapat langsung menuju Playen atau juga melalui Wonosari lalu menuju ke arah Playen. Lokasi persis di pinggir jalan raya Playen-Dlingo,” papar Ismail. River tubing yang dilengkapi dengan suguhan panorama alam indah ini berada sekitar 6 kilo meter ke arah barat dari kota Kecamatan Playen.

Sambung Ismail, sensasi yang dapat dinikmati pengunjung yakni berupa pelayanan kepemanduan merasakan river tubing dengan arus yang memiliki  banyak variasi sejauh 800 meter. Selain itu, sejauh 300 meter merupakan kombinasi arus untuk body rafting yang cukup menantang.

“Di ujung lintasan, wisatawan masih mendapat bonus berupa air terjun Watulayah Sawangan,” imbuh Ismail.

Lebih jauh disampaikan, adapun harga promo tahap awal pembukaan yang ditawarkan cukup terjangkau. Pengunjung akan mendapatkan fasilitas pelampung ban dan pemandu hanya dengan membayar Rp. 45.000 per orang. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar