GUNUNGKIDUL, (KH),– Toko milik Wuri warga Padukuhan Ngalang, Kalurahan Ngalang, Kapanewon Gedangsari, Kabupaten Gunungkidul dibobol maling.
Kapolsek Gedangsari AKP Suryanto mengatakan, peristiwa pencurian tersebut diduga terjadi pada Minggu (20/08/2023) malam.
“Pukul 05.30 WIB korban hendak membuka toko. Saat mau membuka pintu, dia mengetahui bahwa rantai kunci toko telah rusak,” terangnya Senin (21/8/2023).
Selepas tahu kondisi pintu dalam keadaan rusak, Wuri bergegas menghubungi suaminya. Tak berselang lama, laporan disampaikan ke pihak berwajib.
Ia pun melakukan pengecekan. Di dalam toko kondisinya nampak acak-acakan.
“Uang tunai senilai Rp7 juta raib. Sejunlah barang dagangan termasuk rokok juga hilang,” imbuhnya.
Adapun perkiraan kerugian yang dialami korban cukup banyak. Totalnya diprediksi mencapai Rp32 juta.
Petugas kepolisian Sektor Patuk lantas melakukan olah Tepat Kejadian Perkara (TKP) bersama petugas Inafis Polres Gunungkidul.
“Petugas sedang melakukan penyelidikan,” ujarnya.
Pihaknya mengimbau, warung yang tidak ditunggu agar dipastikan aman. Tak hanya itu, masyarakat juga diminta meningkatkan kegiatan ronda. (Kandar)