WONOSARI, (KH)— Guna memeriahkan puncak Liga Pelajar Gunungkidul (LIPEG) 2016, Panitia menyelenggarakan pertandingan persahabatan antara Gunungkidul Selection Vs Tim Nova Arianto and Friends di stadion Gelora Handayani, Jum’at (12/2/2016) sore.
Heri, selaku ketua panitia penyelenggara mengatakan, bahwa panitia sengaja mendatangkan pemain-pemain dari liga Indonesia untuk memeriahkan puncak acara LIPEG, pemain-pemain tersebut diantarannya, Nova Arianto mantan pemain timnas Indonesia, Pato Jimenez punggawa PSGC Ciamis, Roberto Kwateh pemain asal Liberia dan pemain lokal lainnya yaitu Tony Yuliandry pemain PSIM Jogja dan Ugiek Sugiyanto (Persiba Bantul).
Selain untuk memeriahkan puncak acara Liga Pelajar Gunungkidul, pertandingan tersebut juga bermaksud untuk memberikan hiburan kepada masyarakat dan pecinta sepakbola di Gunungkidul.
“Ini sebagai ajang untuk memotivasi para pemain muda di Gunungkidul dengan bertanding melawan pemain-pemain profesional,” Ujarnya. Heri menambahkan, pertandingan tersebut sebagai hiburan selagi kompetisi sedang jeda sebelum pemain menjalani partai final.
Pertandingan berjalan sangat menarik. Tak kurang 100 penonton hadir menyaksikan. Hasilnya, Tim Nova Arianto and Friends menaklukan tim Gunungkidul Selection dengan skor 2-1, bintang asal Liberia Roberto Kwateh dan Nova Arianto menyumbang goal untuk timnya, sementara, Ari Sasongko Ady Putra dari tim Gunungkidul Selection mengecilkan ketertinggalan dengan mencetak satu gol. (Edo)