Peringati HKN Ke-51 Dinkes Adakan Berbagai Kegiatan

oleh -2600 Dilihat
oleh
image
Lomba Tumpeng dalam rangka HKN ke-51. KH/Kandar

WONOSARI, (KH)— Dalam memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-51 Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul mengadakan berbagai kegiatan. Sumitro selaku ketua umum peringatan HKN mengatakan, tema peringatan HKN kali ini yakni “Generasi Cinta Sehat Siap Membangun Negeri”.

Dirinya menambahkan, rangkain seluruh kegiatan telah dimulai sejak 26 Oktober lalu. Beberapa diantaranya ialah; Evaluasi Desa Siaga, lomba tenaga kesehatan teladan, Pelayanan KB, Bakti sosial pembagian sembako, dan Bupati tilik Yandu.

“Baksos kita laksanakan di PP Al Hikmah Karangmojo, pelayanan KB di Ponjong dan Panggang, dan Edukasi kesehatan di Desa Tileng Girisubo, serta hari ini pelaksanaan Jalan sehat, donor darah, dan lomba tumpeng. Kemudian masih banyak kegiatan hingga 13 November mendatang,” Ujar Sumitro, Rabu, (4/11/2015).

Selepas acara jalan sehat yang diikuti sekitar 900 peserta dari semua pegawai Dinkes, perwakilan karyawan RSUD, Klinik, organisasi profesi, SKPD dan lainnya, diadakan pengundian bingkisan oleh panitia berikut diadakan panggung hiburan di Aula Dinkes.

Bertepatan dengan hari peringatannya, 12 November yang akan datang, lanjut Sumitro, akan diadakan kegiatan yang berpusat di alun-alun Pemda Gunungkidul, meliputi; Apel/ Upacara, pemeriksaan laboratorium gula darah dan kolesterol tukang becak secara gratis, serta mengadakan kampanye simpatik HKN dengan membagi souvenir berisi tentang pesan-pesan kesehatan.

Pada peringatan HKN kali ini pihaknya menghimbau serta mengajak kepada siapa saja untuk melakukan upaya bersama meningkatkan derajat kesehatan, melalui promosi dan tindakan preventif selain terus melakukan upaya penyembuhan.

“Dalam hal kesehatan, kesadaran serta peran serta masyarakat dan peranan SKPD sangat membantu, hal ini bukan merupakan tanggungjawab kami semata,” pungkasnya. (Kandar)

Posted from WordPress for Android

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar