Forum Masjid Anuur Jeruksari Gelar Outbond dan Baksos

oleh -533 Dilihat
oleh
Masjid
Remaja masjid Annuur berfoto bersama disela kegiatan outbond. (Ist)

GNUNGKIDUL, (KH),– Pada penghujung masa liburan sekolah pada bulan Juli ini, kesempatan berkumpul dan berkegiatan bersama dimanfaatkan Ta’mir masjid Annuur untuk menyelenggarakan kegiatan Out Bound Forum Remaja (Forma) Masjid Anuur. Kegiatan ini bekerjasama dengan Rumah Pintar Nuraini Rt 01 Rw 20 Jeruksari Wonosari. Outbond digelar di Pantai Sundak, Kalurahan Sidoharjo, Tepus, Gunungkidul.

Ketua Ta’mir Masjid Annuur, Surani, SPd., berharap, kegiatan out bound dapat menyegarkan lagi fisik dan mental sebelum remaja masjid kembali belajar di bangku sekolah.

“Tentu yang terpenting mampu menjadikan masjid sebagai markas jamaah. Remaja masjid merupakan generasi penerus yang akan menggantikan peran dan tugas kami selanjutnya,” harap Surani disela pelaksanaan outbond beberapa waktu lalu.

Pembukaan out bound diawali doa bersama yang dipimpin Sidik Wintoko, SPd.I. Out Bound ini diikuti oleh 40 peserta yang terdiri dari 13 pengurus Ta’mir dan 27 remaja.

Outbond terselenggara dan dipandu oleh Tim Garuda Moksa. Beragam permainan dengan maksud meningkatkan konsentrasi, fokus dan bersama-sama seirama dalam bekerjasama diikuti dengan penuh keceriaan.

“Hikmah dari kegiatan out bound dapat memberikan kesempatan bagi peserta untuk memperoleh pengalaman baru, meningkatkan keterampilan fisik dan mental serta meningkatkan rasa keakraban dengan rekan-rekan. Salah satu manfaat dari permainan outbound adalah meningkatkan rasa percaya diri, keberanian, dan kerjasama,” demikian terang Abidin, Ketua Divisi Pendidikan Tamir masjid Anuur menyampaikan pendapatnya secara terpisah.

Setelah kegiatan berlangsung selama kurang lebih 2 jam, remaja masjid diberi keleluasaan menikmati keindahan Pantai Sundak. Udara di sekitar pantai yang tidak begitu panas, pasir putih yang terbentang, serta panorama laut yang indah membuat nyaman dan betah mereka beristirahat.

Sebagai kegiatan penutup dilaksanakan penyerahan bantuan buku-buku dan perlengkapan sholat yang diterima oleh Sumarno pengurus Tamir masjid Al-Ikhsan. Masjid yang berada di kawasan pantai ini memang membutuhkan perlengkapan ibadah dan penunjang lainnya.

Ketua Rumah Pintar Nuraini, Adriana Agung memberikan ungkapan pendukung bagi remaja masjid. Dia menyatakan, bahwa dengan bersinergi dan bekerjasama dalam melaksanakan program, akan semakin memperkuat sebuah organisasi serta dapat lebih memungkinkan peluang dukungan dari stake holder.

“Karena membangun dan membina generasi muda merupakan tugas bersama semua pihak dan harus kita dukung bersama,” tukas Adriana. (red)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar