
TANJUNGSARI, (KH)— Dua wisatawan asal Sulawesi terseret ombak saat bermain air laut di Pantai Drini, Kecamatan Tanjungsari, Minggu, (23/10/2016). Kedua remaja berumur 20-an tahun itu terbawa arus ombak sejauh 50-an meter.
Disampaikan Wakil Koordinator SAR Satlinmas Wilayah II Pantai Baron, Sukamto, kedua korban bermain air tepat berada di jalur keluar masuk kapal nelayan. Ia mengungkapkan, pada titik tersebut memiliki arus balik yang lebih kuat.
“Karena memang kondisinya lebih dalam sehingga ombak atau arus balik ke selatan lebih kuat. Anggota SAR dengan cepat dapat menyelamatkan keduannya,” tuturnya saat dihubungi.
Laka laut yang menimpa Ilham dan Rano tersebut beruntung tidak mengakibatkan cidera serius. keduannya cukup dirawat di Pos SAR setempat. Ia menghimbau kepada wisatawan apabila bermain air di Pantai Drini untuk tidak berada di jalur keluar masuk kapal.
“Laka laut khususnya di Pantai Drini paling sering terjadi di lokasi tersebut, dimohon untuk menghindari atau mengambil jarak dengan jalur kapal apabila bermain air di pantai,” tandasnya.
Dari pantauan SAR, kawasan destinasi wisata pantai selatan pada hari libur atau minggu kali ini cukup ramai. Dilaporkan juga, telah terjadi kecelakaan yang menimpa wisatawan di kawasan Pantai Sepanjang, seorang wisatawan terpeleset batuan karang namun tidak mengalami luka serius. (Kandar)