GUNUNGKIDUL, (KH),– Jasad Rajinah (80), janda warga Padukuhan Gunungdowo, Kalurahan Giring, Kapanewon Paliyan, Kabupaten Gunungkidul dibawa petugas kepolisian Polres Gunungkidul ke RS Bhayangkara untuk diautopsi.
Jasad janda yang ditemukan tetangganya dalam kondisi meninggal dunia Jumat (24/11/2023) petang tadi memang tak wajar. Ada sejumlah luka di bagian kepala. Saat ditemukan, bagian kepala jasad yang terlentang itu juga tertutup bantal.
Kapolsek Paliyan, Iptu Solechan saat dikonfirmasi media membenarkan jasad korban telah dibawa ke RS Bhayangkara. Keputusan kepolisian membawa jasad itu punya alasan yang sama dengan asumsi warga sekitar. Bahwa kematian korban tidak wajar.
Usai jasad di bawa, petugas memasang garis polisi di kamar korban. Tak hanya itu, dilakukan pula upaya mencari bukti-bukti pendukung yang menguatkan dugaan penyebab kematian korban.
Suasana di rumah duka masih nampak berkabung. Beberapa tetangga dekat masih berada di sekitar lokasi rumah korban. Sementara pelayat sebagian telah pulang ke rumah masing-masing.
Baca Juga : Diduga Korban Pembunuhan: Janda Meninggal dengan Muka Terluka dan Tertutup Bantal
Sebagaimana diketahui, petang tadi dua warga, Pur dan Mur mengunjungi rumah korban karena curiga dengan suara kambing yang mengembik tak henti.
Setelah mereka berhasil masuk, korban tergeletak di tempat tidur dalam kondisi tak bernyawa. Warga heboh. Sebab, korban selama ini tak memiliki riwayat sakit. Terlebih, di bagian kepala korban terdapat luka. Warga pun menduga bahwa korban meninggal dunia karena dibunuh. (Adhi)