Gapoktan Sida Rahayu Desa Playen Menanam Sorgum

oleh -2073 Dilihat
oleh

PLAYEN,(KH)— Ketua Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sida Rahayu Desa Playen, Mardi merasa senang dapat kerja sama dengan Pusat Diseminasi dan Kemitraan Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN). Penandatanganan kerja sama disaksikan Bupati Gunungkidul, Hj Badingah SSos, dan Deputi Kepala Badan Tenaga Nuklir Nasional Bidang Pendayagunaan Teknologi Nuklir, Dr Ir Anhar Riza Antariksawan.
Mardi sebagai Ketua Gapoktan Sida Rahayu Playen, mengkordinir 7 kelompok yang ada di Desa Playen dalam kerja sama dengan Batan untuk yang kedua kalinya. Kerjasama yang pertama dalam penanaman padi, namun karena serangan hama hasilnya kurang memuaskan.
Kerjasama sekarang dengan objek tanaman cantel (sorgum) diharapkan berhasil. Tanaman sorgum mempunyai dua manfaat, yang pertama diambil bijinya untuk pengganti gandum, yang kedua batangnya dapat dimanfaatkan untuk makan ternak. Masyarakat yang memelihara ternak, tidak kesulitan mendapatkan makanan ternak jika menanam surgum.
Menurut Mardi, percobaan tanaman sorgum baru ditanam bulan Agustus, sekarang sudah tumbuh dengan baik. Batang tumbuhan ini lebih besar, dan diharapkan bisa menghasilkan sorgum yang melipah. Tanaman sorgum mudah merawatnya, tidak terlalu membutuhkan air.
Sarasehan Gapoktan Sida Rahayu Playen dihadiri oleh peserta Worksop International Atomic Energy Agency (IAEA). Sebanyak 15 tamu negara melihat dari dekat tanaman sorgum yang ditanam warga tani di Playen.
Menurut Mardi, disiapkan sekitar 5 hektar untuk menanam sorgum. Harapan pemerintah sorgum nantinya bisa menggantikan nasi (padi). Sorgum juga dapat menggantikan gandum, dan ternyata roti dari sorgum rasanya enak tak jauh dari gandum. Bupati Gnungkidul Hj Badingah SSos, sempat mencicipi roti yang dipamerkan dalam sarasehan tersebut, dan komentar bupati rasa roti sorgum cukup enak. (Sarwo/Tty)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar