Tertimpa Batu Di Lokasi Tambang, Penambang Batu Asal Ponjong Meninggal Dunia

oleh -736 Dilihat
oleh
Evakuasi korban yang tertimpa batu besar saat menambang batu. foto: istimewa.

PONJONG, (KH),– Seorang pekerja penambang batu, Sukino (60) tertimpa bongkahan batu berukuran besar, Sabtu, (29/6/2019).

Berdasar informasi yang dihimpun, Warga Dusun Ngempal, Desa Sidorejo, Kecamatan Ponjong tersebut seketika meninggal dunia. Tubuhnya tergencet bongkahan batuan yang runtuh.

Kapolsek Ponjong, Kompol Mugiman mengatakan, sebelumnya korban melakukan aktivitas menambang batu secara manual.

“Menurut saksi dalam kejadian, korban mencari batu/menambang batu. Sampai sekitar pukul 17.00 WIB korban belum pulang. Keluarga meminta tolong tetangga untuk mencari korban di lokasi tambang di Gunung Gelagah,” jelas Kapolsek.

Sekitar pukul 18.30 WIB saksi menemukan korban dalam keadaan tertimpa bongkahan batu di lokasi tempat korban menambang batu.

Selanjutnya, saksi memberitahu kepada pihak keluarga dan warga lain serta melaporkan kejadian tersebut ke petugas Polsek Ponjong.

Warga kemudian melakukan evakuasi bersama petugas kepolisian. Upaya evakuasi sempat mengalami kesulitan. Sebab batu yang menindih korban berukuran sangat besar. Usai terevakuasi, pihak medis puskesmas setempat melakukan pemeriksaan luar terhadap korban.

“Korban mengalami luka parah di bagian kepala dan tubuh,” imbuh Kapolsek. Usai diperiksa korban diserahkan kepada pihak keluarga. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar