Retribusi Diprediksi Raup 2,5 M, Palang Pintu Elektrik Belum Berfungsi

oleh -865 Dilihat
oleh
retribusi
TPR utama menuju pantai Baron. KH/ Kandar.
TPR utama menuju pantai Baron dan sekitarnya, meski sudah terpasang sistem pintu elektrik belum difungsikan. KH/ Kandar
TPR utama menuju pantai Baron dan sekitarnya, meski sudah terpasang sistem pintu elektrik belum difungsikan. KH/ Kandar

WONOSARI, (KH)— Libur panjang lebaran dan sekolah nanti Gunungkidul dipastikan dibanjiri wisatawan yang jumlahnya mencapai ratusan ribu. Dengan demikian, Kabupaten terluas di DIY ini diprediksi memperoleh pendapatan mencapai Rp. 2,5, M.

Kepala Bidang Pengembangan Produk Wisata Disbudpar Gunungkidul, Hary Sukmono kepada KH menuturkan, bahwasanhya prediksi jumlah kunjungan mencapai 350.000 wisatawan.

“Sejumlah persiapan telah kita lakukan diantaranya mengadakan koordinasi lintas SKPD dan jajaran Polres, Kodim, Polsek, Koramil dan tim kesehatan serta tim SAR sebagai antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan serta demi kenyamanan wisatawan,” kata Hary, Senin, (7/4/2016).

Disinggung mengenai penggunaan palang pintu elektrik sebagai langkah antisipasi terjadinya kebocoran retribusi dan  kemudahan pelayanan, sepertihalnya diwacanakan tahun lalu, liburan kali ini dipastikan belum memfungsikan alat tersebut.

Ia menambahkan, alat memang telah terpasang pada pos utama TPR 1 Pantai Baron, namun penggunaan alat terbentur belum adanya payung hukum yang mengaturnya.

“Sementara baru terpasang di satu titik, operasional alat tersebut menunggu payung hukum,” kata dia lagi.

Lantas, mengenai adanya gelombang tinggi pantai selatan, pihaknya menghimbau, wisatawan diminta lebih waspada, kordinasi dengan tim SAR sebelumnya, berdasar keterangan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan bahwa gelombang tinggi dimungkinkan ada tetapi tidak seganas yang terjadi beberapa waktu lalu.

“405 personil dari berbagai unsure akan terlibat penyelenggaraan musim liburan tahun ini,” pungkas dia. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar