Mbah Painem Dapat Rumah Baru

oleh -
oleh
iklan dprd
TEPUS, kabarhandayani.– Kebahagiaan nampak terpancar dari sorot matanya, senyum bahagia pun tersungging diantara kulit keriput di wajah tuanya.  Hal itulah yang tergambar pada wajah Mbah Painem saat ini.
 
Pasalnya, rumah milik Mbah Painem yang terletak di Padukuhan Danggolo, Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Gunungkidul yang dulu nampak bobrok, kini berdiri tegak dengan tembok batu bata yang kuat. Rumah bambu Painem kini sudah berubah menjadi rumah yang berdinding batu bata atas uluran tangan dari warga rantau yang tergabung dalam Ikatan Anak Rantau Gunungkidul (Ikaragil).
 
Nenek tiga cucu dengan satu orang anak yang hidup sendiri di rumah ini mengaku sangat bahagia atas rejeki yang ia peroleh. Apalagi dengan kondisi keseharian sebagai petani dan hasil yang tidak menentu membuat hidupnya kekurangan.
 
Berdasarkan pengakuan Painem, rumahnya dulu sudah hampir roboh dengan pintu yang tanpa kunci. Ketika hujan pun atap rumahnya bocor sana-sini, ketika musim kemarau angin dingin masuk melalui sela-sela dinding bambu rumahnya.  
 
“Untuk makan saja susah apalagi mau bikin rumah. Dan sekarang sangat bersyukur atas kebaikan mereka saya sudah dibuatkan rumah,” ungkap Painem pada acara serah terima kunci rumah pada Minggu (20/7/2014).
 
Kini rumah Painem yang berukuran 8×6 meter persegi ini sudah siap dihuni dengan nyaman. Acara penyerahan kunci rumah ini dihadiri oleh perangkat Desa Purwodadi dan warga sekitar. Sucipto, Kepala Desa Purwodadi yang turut hadir dalam acara serah terima kunci rumah mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan kepada warganya.
 
Sementara itu, ketua Ikaragil, Daru Dananjaya menyatakan, kegiatan bedah rumah ini diharapkan dapat meningkatkan semangat  kegotongroyongan dan kepedulian antar sesama. “Rumah sudah jadi, hanya saja listriknya masih numpang milik saudara. Semoga nanti masyarakat yang lain pun dapat berperan aktif untuk membantu pengadaan listrik untuk Mbah Painem,” jelasnya. (Mutiya/Hfs)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar