Jelang HUT Gunungkidul Muspida Gelar Ziarah

oleh -411 Dilihat
oleh

WONOSARI, kabarhandayani.– Menjelang hari ulang tahun Kabupaten Gunungkidul jajaran Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kabupaten Gunungkidul melaksanakan ziarah ke beberapa makam mantan Bupati Gunungkidul. Ziarah dipimpin oleh Wakil Bupati Immawan Wahyudi dan jajarannya dalam rangka peringatan hari jadi Kabupaten Gunungkidul ke-183.

Ziarah diawali dari makam Bupati Pertama Alm. Mas Tumenggung Pontjodirjo, di tempat pemakaman umum (TPU) yang berada wilayah Kerjo, Genjahan, Ponjong.

Wakil Bupati Gunungkidul Immawan Wahyudi mengatakan, kegiatan ziarah ini merupakan penghargaan dan upaya mengenang jasa mereka yang telah membangun dan mendirikan Kabupaten Gunungkidul hingga sekarang.

“Selain berziarah, juga melakukan renungan mengenai pelayanan dan pembangunan yang telah dilakukan selama ini,” ujar Immawan, Rabu (21/5/2014).

Dikatakan Immawan, dengan bertambahnya usia Kabupaten Gunungkidul, tantangan justru akan semakin terjal dan berliku. Karena itu, semua aparatur harus meningkatkan kinerja dan tanggap terhadap perubahan yang ada.

Rombongan Muspida tersebut selanjutnya melanjutkan kunjungan ke makam Alm. Drs.Yoetikno, makam Bupati Alm. Sumpeno Putro dan Alm. Raden Mas Panjihardjodipuro, Plt Bupati pertama. (Juju/Hfs)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar