Hari Disabilitas International: Momentum Masyarakat Pahami Penyandang Disabilitas

oleh -
oleh
Peringatan Hari Disabilitas Internasional di Gunungkidul. KH
iklan dprd
Peringatan Hari Disabilitas Internasional di Gunungkidul. KH

GUNUNGKIDUL, (KH),– Peringatan Hari Disabilitas Internasional tahun 2018 di Kabupaten Gunungkidul digelar di GOR Siyono, Kecamatan Playen, Rabu, (28/11/2018). Peringatan kali ini diambil tema ‘Membangun Masyarakat Inklusif Adil dan Berkesinambungan Bagi Penyandang Disabilitas’.

Kepala Dinas Sosial Gunungkidul, Dra. Siwi Irianti, M.Si menyampaikan, peringatan hari Disabilitas bertujuan untuk mempromosikan hak dan kesejahteraan penyandang disabilitas disemua bidang kehidupan masyarakat dan pembangunan.

“Serta untuk meningkatkan kesadaran akan situasi penyandang disabilitas disetiap aspek kehidupan baik politik, sosial, ekonomi, dan budaya,” jelas Siwi Irianti.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Gunungkidul berharap momentum peringatan dapat menjadi momentum pembelajaran yang tepat bagi warga masyarakat dalam memahami kehidupan penyandang disabilitas.

iklan golkar idul fitri 2024

Pihaknya mengklaim, Gunungkidul yang telah mendeklarasikan diri sebagai kabupaten inklusif, tetap memegang teguh komitmen untuk mendukung inklusivitas di Gunungkidul. Baik dalam aksesibilitas layanan dasar, kesempatan kerja maupun kehidupan sosial kemasyarakatan yang nyaman dan ramah bagi warga difabel.

“Implementasi inklusivitas dalam berbagai ruang publik harus diwujudkan, seperti layanan pendidikan dan kesehatan. Hal tersebut akan semakin menegaskan karakter sosial warga masyarakat kita dalam menerima keberbedaan setiap warga masyarakat tanpa diskriminatif,” tegasnya.

Sementara itu, menjadi rangkaian peringatan Hari Disabilitas Internasional juga dilaksanakan pengukuhan pengurus Disabiltas Indonesia wilayah Gunungkidul oleh bupati. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar