Deputi IPT LIPI: Setiap Orang Mampu Melakukan Kegiatan Ekonomi Kreatif

oleh -974 Dilihat
oleh
Deputi IPT LIPI bersama jajaran LIPI Gading berfoto bersama perwakilan UMKM, pelajar dan beberapa lembaga yang bekerjasama seusai penutupan kegiatan Bulan Teknologi. KH/ Kandar
Deputi IPT LIPI bersama jajaran LIPI Gading berfoto bersama perwakilan UMKM, pelajar dan beberapa lembaga yang bekerjasama seusai penutupan kegiatan Bulan Teknologi. KH/ Kandar
Deputi IPT LIPI bersama jajaran LIPI Gading berfoto bersama perwakilan UMKM, pelajar dan beberapa lembaga yang bekerjasama seusai penutupan kegiatan Bulan Teknologi. KH/ Kandar

PLAYEN, (KH)— Rangkaian kegiatan Bulan Teknologi yang dilaksanakan Balai Penelitian Teknologi Bahan Alam (BPTBA) Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), di Gading, Playen berakhir. kegiatan yang berlangsung sejak bulan Juli lalu ini ditutup oleh Deputi Ilmu Pengetahuan Teknik (IPT) LIPI, Dr Laksana Tri Handoko, Kamis, (27/10/2016).

Dipenghujung kegiatan yang memiliki tujuan mempercepat hilirisasi teknologi untuk meningkatkan daya saing bangsa di era Msyarakat Ekonomi Asean ini, Tri Handoko mengaku senang BPTBA LIPI Gading saat ini mampu melibatkan banyak pihak pemangku kepentingan dan masyarakat.

“Tentunya bangga dan senang, banyak  yang terlibat mulai dari anak TK hingga mahasiswa, ada calon dan pelaku UMKM, semoga memberikan inspirasi bagi masyarakat secara umum bahwa setiap orang bisa mulai melakukan kegiatan ekonomi kreatif dengan ilmu pengetahuan,” ujarnya. Ia menyatakan bahwa sudah menjadi komitmen LIPI untuk mendampingi masyarakat dalam kegiatan memperbaiki perekonomian dengan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Pihaknya juga mengapresiasi atas kegiatan yang diselenggarakan karena dinilai cukup berhasil. Bahkan beberapa jenis kegiatan dalam rangka Bulan Teknologi yang dilaksanakan di LIPI Gading akan direplikasi di Satker lembaga penelitian di daerah lain.

Dirinya juga sangat berharap LIPI yang terletak di wilayah Desa Gading dapat dikenal, mampu bersinergi dan memberikan manfaat tidak hanya bagi kelompok-kelompok dampingan (UMKM) saja tetapi juga bermanfaat bagi masyarakat sekitar.

“Pada agenda kunjungan, masyarakat semua bisa melihat, secara terbuka LIPI menunjukkan apa yang ada disini, tidak semua hal di LIPI memiliki standar tinggi dan selalu formal,” imbuh Tri Handoko.

Sementara itu Kepala BPTBA LIPI, Hardi Julendra, S.Pt., M.Sc. menambahkan, tujuan yang ingin diraih disetiap peringatan Bulan Teknologi ialah peningkatan kerjasama baik berbentuk dampingan atau kerjasama riset dengan umkm, dan juga menggandeng universitas serta beberapa pihak lain yang berkompeten.

“Poin paling penting ialah mengenalkan keberadaan LIPI Gunungkidul, Yogyakarta kepada masyarakat secara luas,” jelasnya. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar