Dengan Sistem Informasi SIMBEKU Proses Mutasi BPKB Dapat Dipantau

oleh -1827 Dilihat
oleh
Logo sistem informasi SIMBEKU inovasi Satlantas Polres Gunungkidul. foto: doc. Satlantas Polres Gunungkidul.
Logo sistem informasi SIMBEKU, inovasi Satlantas Polres Gunungkidul. foto: doc. Satlantas Polres Gunungkidul.

WONOSARI, (KH),– Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Polisi Lalu Lintas (Polantas) Bhayangkara Ke-63, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Gunungkidul melaunching atau memperkenalkan inovasi layanan “Sistem Informasi Layanan Mutasi BPKB Gunungkidul” (SIMBEKU).

Kasat Lantas Polres Gunungkidul, AKP Mega Tetuko SIK, mengatakan, sistem informasi tersebut bertujuan untuk peningkatan layanan dalam bidang registrasi dan identifikasi terutama pada layanan Bukti Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).

“Layanan tersebut berfungsi memberikan informasi kepada masyarakat yang sedang melakukan proses mutasi kendaraan bermotor baik proses mutasi masuk, mutasi keluar, maupun mutasi dalam daerah,” jelasnya.

Kemudahan yang diperoleh, dengan adanya sistem informasi tersebut masyarakat dapat memantau tahapan dan status proses mutasi tanpa harus menelpon petugas atau datang ke layanan BPKB Satlantas Polres Gunungkidul secara langsung.

Disebutkan, adapun langkah – langkah penggunaan sistem informasi tersebut adalah sebagai berikut :

  1. Ketik http://simbeku.satlantasgunungkidul.com/ pada halaman website
  2. Pilih salah satu menu sesuai keinginan diantaranya; mutasi masuk, mutasi keluar, atau mutasi dalam daerah
  3. Masukan nomor polisi kendaraan, kemudian
  4. Akan muncul informasi data dan status terakhir proses mutasi.

Pihaknya berharap, dengan adanya inovasi tersebut dapat memberikan kemudahan bagi masyarakat kaitannya dengan infomasi layanan registrasi dan identifikasi terutama pada layanan BPKB. (Kandar)

Berbagi artikel melalui:

Komentar

Komentar